Tugas 4 Rekayasa Kebutuhan

 Nama: Frans Wijaya

NRP: 05111940000098

Kelas: RK B

Tugas 4 - Elisitasi Kebutuhan

Aplikasi Point of Sale (POS)

    Pada proses elisitasi kebutuhan, khususnya elisitasi kebutuhan perangkat lunak, terdapat beberapa langkah yang harus dilakukan agar elisitasi berjalan dengan baik. Mulai dari penggalian kebutuhan, hingga ruang lingkup perangkat lunak harus dikupas tuntas. Untuk lebih detail, berikut adalah langkah yang perlu diambil dalam proses elisitasi kebutuhan :
  1. Mengidentifikasi Stakeholder / Pemangku Kepentingan
  2. Mengemukakan pertanyaan-pertanyaan kepada stakeholder
  3. Menggali kebutuhan fungsional dan non-fungsional
  4. Menetapkan spesifikasi aplikasi

Stakeholder / Pemangku Kepentingan


  • Pemilik Minimarket/Supermarket
    • Pemilik minimarket/supermarket memerlukan informasi dan alat untuk membantu pengelolaan minimarket/supermarket yang dimilikinya.
  • Pegawai (Administrator & Kasir)
    • Pegawai dapat menggunakan aplikasi untuk membantu kegiatan transaksi sehari-hari dan mengelola inventori atau stok barang pada minimarket/supermarket.
  • Masyarakat Umum
    • Masyarakat umum dapat terbantu dengan adanya aplikasi sehingga proses transaksi dapat berjalan lebih cepat dan nyaman.
  • Tim Pengembang Aplikasi
    • Tim pengembang / developer akan membuat perangkat lunak serta maintenance atau penambahan fitur perangkat lunak.

List Pertanyaan:



Berikut pertanyaan-pertanyaan yang kami persiapkan dalam rangka penggalian kebutuhan :
  • Bagaimana keadaan manajerial minimarket/supermarket yang ada sekarang?
  • Apa saja masalah dalam manajerial yang ingin diselesaikan melalui aplikasi ini?
  • Aplikasi seperti apa yang Anda butuhkan?
  • Apa saja fitur utama yang Anda inginkan dalam aplikasi?
  • Apakah terdapat fitur tambahan lainnya yang ingin ditambahkan dalam aplikasi?

Kebutuhan


Adapun kebutuhan yang ditemukan sebagai berikut
  • Fungsional
    • Kasir dapat melakukan operasi transaksi penjualan
    • Kasir dapat mencetak struk dari suatu transaksi
    • Admin dapat mengelola user kasir
    • Admin dapat melakukan operasi pengadaan barang
    • Admin dapat melihat detail tiap transaksi
    • Admin dapat melihat laba atau rugi yang dialami
  • Non Fungsional
    • Aplikasi tidak mengalami crash
    • Aplikasi dapat digunakan kapanpun
    • Aplikasi dapat berjalan dengan cepat
    • Aplikasi dapat digunakan pada semua sistem operasi Windows
    • Aplikasi menggunakan bahasa yang mudah dipahami

Spesifikasi Aplikasi


Sistem memiliki spesifikasi sebagai berikut :
  • Sistem operasi : Windows
  • Framework : Windows Forms App .NET Framework
  • Programming Language : C#
  • Scripting Language : MySQL
  • SQL Server : Microsoft SQL Server
  • DBMS : SQLite

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Simple Currency Converter with .NET Framework

Simple Login Form with WPF C#

Final Project PBKK C - Online Shop Website